Sejarah Singkat

 

 

SEKILAS MENGENAL SMP NEGERI 1 SIDOARJO

SMP NEGERI 1  SIDOARJO adalah salah satu lembaga Unit Pelaksana Pendidikan yang berada di Kabupaten Sidoarjo yang secara resmi didirikan pada tanggal 1 September 1952 dan merupakan satu-satunya sekolah negeri pada saat itu yang berada di Kabupaten Sidoarjo yang terletak di Jalan Ahmad Yano No. 4. Pada saat berdiri SMP Negeri 1 Sidoarjo hanya memiliki satu ruang belajar dengan kondisi yang sederhana semi permanen dengan jumlah siswa sebanyak 12 siswa yang direkrut dengan cara gerilya dari rumah satu kerumah yang lain untuk mendapatkan siswa. Proses belajar mengajar dimulai sejak tanggal 1 September 1952 yang dipimpin oleh kepala sekolah sementara yang bernama bapak Haryo yang saat itu beliau menjabat sebagai penilik Sekolah Rakyat ( SR ) di kabupaten Sidoarjo, dan dibantu 4 orang guru. 6 bulan kemudian dilantik kepala sekolah definitive yang pertama kali yaitu bapak MARKADAM.

Setahun kemudian siswa yang naik ke kelas dua mendapat tugas dari sekolah untuk mencari siswa yang ingin mutasi ke SMP Negeri 1 Sidoarjo dengan sasaran anak-anak sidoarjo yang sekolah di Surabaya, dengan cara tersebut siswa SMP Negeri 1 Sidoarjo bertambah menjadi 27 siswa.

Hingga saat ini SMP Negeri 1 Sidoarjo telah mengalami pergantian kepala sekolah sebanyak 15  kali yaitu:

1. MARKADAM                                      : Th 1952 – 1959

2. R.M SALEH                                         : Th  1959 – 1963  

3. R. TONY SUBIYANTO, BA                : Th 1964 – 1980

4. Drs. SUKARNO                                   : Th 1980 –  1983

5. M. OESMAN                                        : Th 1983 – 1988

6. HARMAINI ISA                                   : Th 1988 – 1992

7. H. MOHAMMAD ZAINAL                 : Th 1992 –  1996

8. H. RIDWAN KHALIL                          : Th 1996 – 2002

9. Drs H. RIDWAN AHMAD, M.Pd        : Th 2002 –  2004

10. Drs. ARYO SUROSO                         : Th 2004 – 2007

11. Drs. MARGONO, M.Pd                      : Th 2007 – 2015

12. Drs. H. A. ZAINUL AFANI, M.Pd     : Th 2015 – 2017 (PLT)

13. Drs. HARTOYO, M.Pd.                      : Th 2017 – 2020

14. Drs. Drs. RODHI AS`AD, MM.          : Th 2020 (PLT)     

15. Drs  Drs. ACHMAD LUTFI,  MM      : Th 2021 sd 2022 (PLT)  

16. Drs  Drs. ACHMAD LUTFI,  MM      : Th 2022 sd Sekarang